7+ TIPS & TRIK COMBO SKILL HERO ROGER (Revamp), BUILD, CARA MAIN GG/PRO TOP GLOBAL SEASON INI!

TUTORIAL TIPS & TRIK GAMEPLAY HERO ROGER (Revamp) PRO PLAYER, MOBILE LEGENDS : BANG-BANG!

 


Roger adalah salah satu hero paling populer di Mobile Legends, hero ini sering menjadi rebutan kala bermain di mode ranked. Roger memiliki dua role sekaligus yaitu Fighter dan juga Marksman, hal ini membuat Roger memiliki damage dan durabilitas yang tinggi. Sayangnya hero ini cukup sulit untuk dikuasai, gak tanggung-tanggung. Hero ini memiliki tujuh skill yang berbeda.

Buat kamu yang tertarik dan sedang mempelajari hero ini, berikut ini beberapa tips&trik menggunakan hero Roger yang bisa kamu ikuti. Ayo simak langkah-langkahnya! 

 

1. Pahami Terlebih Dahulu 4 Skill yang Dimiliki Oleh Hero Roger  Ini!

Skill pasif :

(Full Moon Curse) Ketika menjadi manusia, basis attack-nya memberikan efek slow sebesar 10%. Sedangkan ketika menjadi serigala, basic attack-nya memberikan tambahan damage setara 5% dari HP lawan yang hilang.

Skill satu :

(Open Fire) Roger menembak dua kali dengan cepat, memberikan 300(+120% total physical attack). Tembakan pertama menyebabkan efek slow dan tembakan kedua mengurangi physical defense target sebesar 10.

(Lycan Pounce) Roger melompat ke arah target, memberikan 300(+120% total physical attack) dan saat berlangsung Roger akan immune terhadap semua damage. Kill dan assist akan mengurangi cooldown skill ini 80%.

Skill dua :

(Hunter's Steps) Meningkat movement speed-nya sebesar 40% selama 2.5 detik.

(Bloodthirsty Howl) Meningkatkan attack speed-nya sebesar 15% selama lima detik dan meningkatkan movement speed sebesar 40% jika ada hero lawan yang memiliki HP di bawah 50%.

Skill tiga :

(Wolf Transformation) Roger menyerang ke depan, berubah menjadi serigala, memberikan 200(+100% ekstra physical attack) dan menyebabkan efek slow sebesar 90%.

(Restore Human Form) Roger berguling dan berubah menjadi manusia dan mendapatkan shield yang dapat menyerap 200(+200% ekstra physical attack) damage selama 1.5 detik.

 

2. Gunakan Item Build Rekomended Ini Agar Hero Roger Overpowered!

 


Tips item build Roger termasuk sangat fleksibel, kamu bisa gunakan seperti build marksman pada umumnya atau build fighter yang normal, yang terpenting tetap fokus pada physical damage setinggi-tingginya dan mungkin tambahkan ekstra pertahanan kalau tim tidak bisa membackup kita dengan baik saat tim war.

 

3. Gunakan Bettle Spell dan Set Emblem Rekomended Ini!

Bettle Spell :

Untuk bettle spell ini ada beberapa pilihan yakni : Retribution, Execute, Vegeance.

 

Set Emblem :

Untuk Set emblem ini juga ada beberapa pilihan seperti : Physical, Assassin, Fighter, dan juga Marksman.

 

4. Tips & Trik Ketika War Menggunakan Hero Roger!

Roger adalah hero yang sangat kuat dan juga mematikan di Mobile Legends, hero ini memiliki damage yang besar di early game dan juga kelincahan tingkat tinggi. Meskipun begitu hero ini juga bisa menjadi noob dan beban bagi tim lho, hal ini terjadi apabila kamu asal-asalan dalam bermain. Berikut ini adalah beberapa tips war menggunakan hero Roger yang bisa kamu ikuti.

Pertama yaitu menyerang hero lawan hanya ketika skill crowd control mereka sudah digunakan, Roger bisa dengan mudah terbunuh apabila sampai di-lock oleh hero lawan.

Kedua, seranglah hero lawan yang memiliki durabilitas terendah terlebih dahulu seperti hero Mage dan Marksman, jangan fokus membunuh hero Tank.

Ketiga adalah selalu gunakan combo skill saat menyerang, jangan asal-asalan dalam menekan tombol skill.

 

5. Tips & Trik Combo Skill Paling Mematikan Hero Roger Fighter/Markman!

Combo skill adalah hal yang sangat penting dalam permainan Mobile Legends karena combo skill sangat mempengaruhi keberhasilan kamu dalam membunuh hero lawan. Roger memiliki tujuh skill yang berbeda-beda, hal ini membuat Roger cukup sulit untuk dikuasai. Berikut ini adalah combo skill paling mematikan hero Roger yang bisa kamu ikuti:

Pertama dekati target menggunakan skill dua lalu gunakan skill satu untuk memberikan efek slow dan mengurangi physical defense target, selanjutnya gunakan skill ultimate untuk berubah menjadi serigala lalu aktifkan skill dua dan skill satu, lalu yang terakhir gunakan basic attack untuk membunuh target. Dijamin lawan akan terbunuh.

 

6. Kelebihan Dan Kekurangan Hero Roger Yang Harus Anda Ketahui!

Kelebihan Roger :

Hero serba bisa, kita tahu Roger memiliki 2 wujud yaitu manusia (human form) dan serigala (wolf form), dengan mode manusia ia menggunakan pistol untuk memberi serangan jarak jauh seperti role marksman, lalu dengan mode serigala ia menyerang dari jarak dekat seperti fighter pada umumnya, dengan begini ia bisa menjadi semi fighter/semi mm dan memiliki banyak keunggulan baik dari segi poke maupun burst damage.

Mobilitas yang tinggi, dengan skill 2 nya saat mode human ia bisa berjalan dengan cepat sehingga bisa menelusuri lane (laning) dengan baik, lalu dengan skill ultimate nya baik dalam mode human/wolf akan memberikan ia ekstra dash/charge sehingga skill 3 ini juga bisa digunakan sebagai ekstra movement baik untuk mengejar dan kabur dari serangan lawan.

Burst damage yang sangat tinggi, terutama pada phase late game ia bisa dengan cepat sekali membunuh mangsa-mangsanya hanya dengan basic attack, untuk urusan adu jotos close combat maka Roger adalah salah hero terbaik seperti Zilong, belum lagi skill 2 dari wujud serigalanya memberi tambahan attack speed sehingga betul-betul ia bisa menjadi hero late game yang sangat ditakuti.

Skill immune dan charge yang sangat baik, skill 1 dalam wolf form nya, bisa membuatnya langsung meloncat ke target yang ditentukan dan memberi efek immune sesaat, user Roger yang hebat akan menggunakan immune ini pada timing yang tepat (seperti skill 2 Chou) untuk menghindari skill CC lawan.

Hero chaser yang sangat bagus, sudah memiliki mobilitas yang tinggi karena bantuan skill-skillnya, ia juga memiliki keunikan lagi yaitu saat menyerang dengan basic attack pada mode manusia ia akan memberikan efek slow down pada musuh, lalu saat mengejar hero yang sedang sekarat dalam mode serigala, dengan bantuan skill 2 ia akan mulai berjalan dengan 4 kaki dan mendapatkan tambahan movement sehingga mangsanya benar-benar tidak bisa lagi kabur dari kejaran mautnya.

Hero super late game, Roger tidak diragukan lagi adalah salah satu hero terkuat pada akhir permainan (phase late game lv. 12++), karena kekuatan serangan dan burst damage nya bisa membantai semua hero lawan termasuk tanker dengan sangat cepat.

 

Kekurangan Roger :

Range serangan yang pendek, mode manusianya walau bisa menyerang seperti marksman, namun sayang range/radius basic attacknya masih terlalu pendek sehingga akan kalah jauh dengan role pure marksman seperti Bruno/Miya, belum lagi damagenya juga tidak sebesar serangan normalnya pada mode serigala.

Sangat rentan CC, walau rolenya fighter/marksman, kita akan lebih sering menggunakan mode serigala (fighter) untuk memaksimalkan potensi damagenya dalam teamfight/tim war, sehingga seringkali Roger akan menjadi target utama oleh hero-hero crowd control lawan, karena itu kita tetap perlu bantuan tanker untuk membantu tahan badan di depan saat teamfight sehingga kita bisa lebih fokus mengincar hero lembek untuk diburu.

 

7. Tips & Trik Guide Hero Roger, Penting!

Manfaatkan skill 3 Roger untuk kabur/mengejar karena skill ulti ini memberikan tambahan movement yang berguna saat kita sedang escape atau chasing enemy, lalu kita bisa tambahkan skill 2 (human/wolf) untuk bergerak lebih cepat.

Gunakan hero lock mode on supaya saat menyerang dalam keramaian kita tidak mengincar target yang salah.

Ingat skill 1 Roger dalam wujud serigala memiliki efek immune karena itu cobalah menggunakannya pada momen/timing yang tepat seperti saat mage dan tank musuh mengeluarkan skill stun/CC nya, lalu gunakan juga skill ini untuk mengejar/memperdekat jarak dengan hero sasaran kita.

Tetaplah bermain dengan aman, walaupun ia kuat dalam urusan adu jotos tapi tetap saja akan kalah kalau kena keroyok/gank apalagi kalau sudah kena CC/disable, maka dari itu tetap bekerja sama dengan tim, jangan maruk/mukill sendirian karena pada dasarnya semua hero fighter tetap bergantung pada hero tank untuk melindunginya dari serangan-serangan musuh.

Selalu prioritaskan hero-hero lembek terlebih dahulu saat teamfight seperti marksman dan mage, jika momennya tepat cobalah untuk berani menciduk dari belakang saat tim war 5 vs 5 (late game), biasanya mage/mm akan berada di belakang jadi kita bisa habisi segera dan mendominasi keadaan.

 

***

Nah, itulah bebrapa tips & trik GG menggunakan hero Roger yang bisa anda ikuti. Roger  adalah pilihan yang tepat apabila kamu ingin mencari hero yang kuat namun mematikan, untuk lebih jelasnya tonton Live Streming/Youtube Pro Player, anda juga harus sering berlatih agar kemampuan anda lebih baik lagi. Selamat Mencoba!

Belum ada Komentar untuk "7+ TIPS & TRIK COMBO SKILL HERO ROGER (Revamp), BUILD, CARA MAIN GG/PRO TOP GLOBAL SEASON INI!"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel